5 Model Cincin Tunangan Terpopuler 2026 yang Wajib Diketahui

3 hours ago 4

Jakarta -

Cincin tunangan selalu punya makna lebih dari sekadar perhiasan. Barang ini menjadi penanda komitmen, awal cerita baru, sekaligus simbol yang akan dikenakan setiap hari.

Seiring perubahan selera dan gaya hidup, desain cincin tunangan pun ikut berevolusi. Memasuki 2026, tren yang muncul tidak lagi semata soal kilau berlian, tetapi juga soal karakter, cerita personal pasangan, dan kenyamanan untuk jangka panjang.

Pilihan cincin kini semakin beragam, mulai dari desain dengan sentuhan yang lebih berani, detail yang semakin bermakna, serta pilihan material yang beragam.

Berikut lima model cincin tunangan yang diprediksi paling banyak dilirik sepanjang 2026.


Berikut lima model cincin tunangan yang diprediksi paling banyak dilirik sepanjang 2026:

1. Toi et Moi

Model Toi et Moi kembali mencuri perhatian di 2026 berkat maknanya yang sangat personal. Secara harfiah berarti "kamu dan aku", cincin ini menampilkan dua batu permata yang berdampingan sebagai simbol dua individu yang berjalan bersama. Desain ini sering dipilih karena terasa emosional dan tidak kaku seperti model klasik.

Keunikan Toi et Moi terletak pada kebebasan eksplorasi dalam desain. Dua batu permatanya bisa dipilih dengan potongan, warna, atau ukuran berbeda. Ada yang memadukan berlian dengan safir, emerald, atau batu kelahiran masing-masing pasangan. Kombinasi ini membuat setiap cincin terasa benar-benar satu-satunya.

Dari segi visual, cincin ini bisa tampil simetris maupun asimetris. Potongan oval bisa dipadukan dengan pear, atau emerald cut dengan round cut, sehingga memberi kesan modern sekaligus artistik. Pilihan logam seperti emas kuning, putih, hingga rose gold juga turut memperkuat karakter desain yang ingin ditonjolkan.

2. Off-White Diamonds

Tren berlian putih sempurna akhirnya mulai bergeser. Di tahun 2026, berlian dengan rona hangat seperti krem, champagne, hingga cokelat lembut justru semakin diminati. Berlian dengan range warna off-white ini memberikan kesan romantis, hangat, dan terasa lebih "hidup" dibanding berlian bening yang konvensional.

Selain tampil unik, berlian dengan warna lembut ini juga dinilai lebih inklusif karena cocok di berbagai warna kulit. Setiap batu memiliki karakter berbeda, sehingga tidak ada dua cincin yang terlihat sama. Faktor inilah yang membuat banyak pasangan tertarik memilihnya.

Popularitas off-white diamonds juga diperkuat oleh pilihan selebriti seperti Taylor Swift yang belum lama mengumumkan lamarannya. Cincin dengan potongan klasik bergaya vintage, dipadukan band emas tebal, menjadi contoh bagaimana berlian hangat bisa terlihat modern tanpa kehilangan kesan timeless. Tren ini menekankan bahwa keindahan tidak selalu harus sempurna secara teknis.

3. Chunky Gold Rings

Selanjutnya ada cincin dengan band emas tebal atau chunky gold rings yang juga menjadi salah satu tren terkuat di 2026. Di tengah harga emas yang kian tinggi, desain ini justru dianggap semakin bernilai karena menonjolkan kemewahan materialnya. Selain tampil bold, desain ini juga memberikan kesan kokoh dan berkarakter. Band yang tebal dari model cincin ini menciptakan tampilan visual yang kuat tanpa perlu banyak detail tambahan.

Tren ini juga didorong oleh kesadaran akan daya tahan cincin tunangan. Desain yang lebih solid dinilai lebih aman untuk dipakai sehari-hari dalam jangka panjang. Secara estetika, chunky gold rings membawa nuansa retro khas era 70-an, namun dikemas dengan pendekatan modern. Potongan sculptural nya membuat model cincin ini terlihat seperti karya seni kecil yang memiliki nilai sentimental sekaligus potensi diwariskan.

4. Elongated Diamond Cuts

Potongan berlian memanjang atau elongated diamond cuts diprediksi menjadi tren cincin favorit utama di 2026. Bentuk cincin yang menyerupai oval, marquise, hingga moval ini menawarkan ilusi jari yang lebih jenjang serta tampilan batu yang terlihat lebih besar dari ukuran sebenarnya untuk calon mempelai wanita.

Setiap berlian elongated memiliki karakter unik karena proporsi dan fasetnya tidak pernah benar-benar sama. Inilah yang membuat potongan ini terasa lebih personal dibanding round brilliant yang terlihat serupa.

Ketertarikan terhadap potongan ini juga meningkat berkat kemunculannya di berbagai momen publik figur. Selain elegan, elongated cuts memberi ruang eksplorasi desain yang luas, baik dipadukan band tipis maupun setting tebal yang dramatis.

5. Solitaire

Meski tren terus berganti, cincin solitaire tetap bertahan sebagai pilihan klasik yang tidak pernah kehilangan pesona di tahun 2026. Model satu batu utama di tengah cincin ini memberi fokus penuh pada kilau dan kualitas berlian itu sendiri.

Kesederhanaan desain solitaire justru menjadi kekuatan model cincin ini. Model solitaire mudah dipadukan dengan berbagai gaya busana dan tetap relevan dari masa ke masa. Banyak pasangan memilihnya karena melambangkan ketulusan dan keabadian.

Di 2026, solitaire hadir dengan sentuhan baru melalui variasi potongan batu dan detail band yang lebih modern. Meski tampil sederhana, cincin ini tetap mencuri perhatian lewat elegansi yang tenang dan berkelas.

(arm/fik)

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |