Eks Jenderal Polisi Ini Soroti Sikap Baim Wong Umbar Aib Paula Verhoeven

5 hours ago 5

Baim Wong di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Eks Jenderal Polisi Ini Soroti Sikap Baim Wong Umbar Aib Paula Verhoeven/Foto: Febri/detikHOT

Jakarta, Insertlive -

Kasus perceraian pasangan artis Baim Wong dan Paula Verhoeven hingga kini masih menarik perhatian publik, terutama karena Baim Wong disebut kerap mengumbar aib sang mantan istri.

Isu ini kemudian turut mencuri perhatian seorang mantan Jenderal Polisi, Irjen Pol Ricky Herbert Parulian Sitohang yang merasa geram atas tindakan Baim Wong yang dianggap sering mengumbar aib Paula Verhoeven.

Ricky semakin geram saat Baim Wong sempat menuding Paula memiliki penyakit HIV, padahal tudingan itu diketahui tak memiliki bukti jelas.


"Lah, kalau memang Baim tahu Paula sakit, kenapa kamu mau kawin? Kan bisa ketularan," kata Ricky dengan tegas lewat salah satu tayangan di YouTube, dikutip Rabu (30/4).

Ricky merasa tudingan Baim sangat tidak manusiawi, apalagi Baim Wong dan Paula Verhoeven dikaruniai dua orang anak yang sehat. Mantan Jenderal Polisi itu kemudian mempertanyakan kesetiaan Baim Wong.

"Apakah kamu sudah paling benar menjalani keartisanmu? Apakah kamu paling setia sejagat raya? Bacalah diri sendiri," tutur Ricky.

Menurut Ricky, ketika pasangan sudah tak lagi sepakat dalam hubungan mereka maka perpisahan juga seharusnya dilakukan secara baik-baik tanpa perlu mengumbar keburukan yang menjatuhkan harga diri pasangan.

Ricky kemudian menyerukan kesadaran soal pentingnya menjaga harkat dan martabat pasangan, bahkan jika hubungan tersebut telah berakhir. Ia berharap Baim Wong bisa melakukan introspeksi diri tentang arti cinta dan saling menghormati dengan pasangan.


Kasus perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven hingga kini masih terus menuai perhatian dari publik, terutama dengan tudingan Baim Wong yang menyebut Paula Verhoeven memiliki HIV.

Sementara Paula Verhoeven diketahui melaporkan hakim yang mengambil keputusan pada sidang perceraiannya ke Komisi Yudisial karena dinilai melanggar etika dalam pengadilan, serta mengajukan banding terhadap putusan cerai.

(asw/fik)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |