Ini Alasan Kate Middleton Tinggalkan Gelar Kerajaan/Foto: Dok. Instagram @princeandprincessofwales
Jakarta, Insertlive -
Kate Middleton mengambil langkah tak terduga dengan melepas gelar kerajaannya untuk sementara. Istri Pangeran William itu diketahui menyandang gelar Princess of Wales.
Ia melepas gelar kerajaannya untuk menghilangan batasan protokoler agar lebih dekat dengan masyarakat. Kate Middleton melepas gelarnya dan menjadi pembantu di sekolah dasar selama satu hari.
"Putri Wales tampaknya untuk sementara waktu melepaskan status kerajaannya untuk menjadi pembantu sekolah dasar pada hari itu, menemani sekelompok anak-anak di dalam minibus ke Galeri Potret Nasional," tulis koresponden kerajaan Cameron Walker kepada GB News.
Kate Middleton memiliki dedikasi yang tinggi terhadap perkembangan anak usia dini. Ia dikenal aktif dalam kegiatan dan kampanye yang fokus pada kesehatan mental dan sosial anak.
Dengan kepeduliannya itu, Kate Middleton ikut serta secara langsung dalam kegiatan anak-anak. Ia turut menemani sekelompok anak sekolah dasar di dalam minibus dalam perjalanan ke Galeri Potret Nasional.
Cameron Walker bercerita bahwa anak-anak dalam minibus begitu menikmati perjalanan hingga tidak menyadari mereka ditemani oleh seorang putri kerajaan.
Saya memahami perjalanan dengan minibus eksekutif tersebut diatur dan dibayar oleh Istana Kensington, tetapi banyak anak-anak di dalam bus tersebut tidak tahu siapakah sang Putri," kata Walker.
"Mereka lebih tertarik pada kegiatan-kegiatan menyenangkan yang ditawarkan, daripada pembantu VIP mereka," lanjutnya.
Kate Middleton juga memandu anak-anak tersebut dengan cara interaktif yang dibuat khusus untuk membantu perkembangan emosional dan sosial mereka.
Tanpa gelar kerajaan, Kate Middleton bebas berinteraksi dengan anak-anak dan masyarakat.
(KHS/agn)
Tonton juga video berikut: