Penuh Air Mata, Zhao Lusi Kenang Masa Sulit Berjuang Lawan Depresi (Foto: Dok. WeTV, YouTube, Weiboo_
Jakarta, Insertlive -
Aktris China Zhao Lusi menggelar jumpa fans dalam rangka perayaan ulang tahun ke-27 pada Sabtu (8/11) di Chengdu, China.
Ada momen mengharukan saat Zhao Lusi menyapa para penggemarnya. Bintang drama Hidden Love itu menangis tersedu saat mengingat perjuangannya untuk sembuh dari penyakit yang dideritanya tahun lalu.
"Sebenarnya, beberapa bulan yang lalu, saya benar-benar merasa mungkin saya tidak bisa lagi menjadi seorang aktris," kata Zhao Lusi dalam video yang dibagikan akun X @lurverosy.
Bertemu dan menyapa penggemarnya secara langsung menjadi penghiburan bagi Zhao Lusi. Ia merasa hidupnya kembali bermakna dengan dukungan dari para penggemarnya.
"Sekarang, berdiri di sini lagi, bertemu kalian, membuatku berpikir, saya sangat bahagia, karena sebelumnya memang sangat sulit," ujarnya.
"Tapi dengan kalian semua di sini, bahkan sakit pun tidak masalah, karena saya masih bisa melakukan apa yang saya inginkan. Terima kasih," sambungnya.
Pada awal tahun ini, Zhao Lusi secara terbuka bercerita mengenai perjuangannya dalam melawan depresi dalam wawancara bersama Global Times.
Zhao Lusi mengaku bahwa gejala depresi sudah lama dirasakannya. Namun, ia mengabaikannya karena takut akan keluarganya yang bakal khawatir sekaligus kecewa soal kondisinya.
Saat gejala depresi muncul, Zhao Lusi mengandalkan waktu tidur untuk tetap bisa bekerja dan mengurangi jam istirahatnya agar tak dicap buruk di mata penggemar.
Hal tersebut justru membuat dirinya mengalami gangguan disosiatif yang memengaruhi kesehatan mental juga kerusakan neurologis hingga menderita Afasia, gangguan berkomunikasi yang memengaruhi kemampuan dalam berbicara dan menulis.
"Aku mencoba mencari segala sesuatu yang bisa memberiku dukungan mental sehingga depresiku bisa berkurang termasuk ke seorang profesional juga mencari hobi baru," kata Zhao Lusi kala itu.
Kini, Zhao Lusi menunjukkan pemulihan yang signifikan dari depresi berat dan afasia yang dideritanya. Ia lebih sehat dan mulai kembali muncul di hadapan publik.
(KHS/KHS)
Tonton juga video berikut:

2 hours ago
1















































