Sinopsis Captain America: Brave New World

2 months ago 18

 Brave New World Sinopsis 'Captain America: Brave New World' (Foto: Instagram)

Jakarta, Insertlive -

Marvel sudah merilis trailer terbaru film Captain America: Brave New World. Trailer tersebut memperlihatkan bagaimana Sam Wilson (Anthony Mackie) berhadapan dengan Red Hulk yang diperankan Harrison Ford.

Selain Anthony Mackie dan Harrison Ford, film Captain America: Brave New World juga menampilkan Ramirez sebagai Falcon baru. Ada juga Carl Lumbly sebagai Isaiah Bradley, Shira Haas sebagai Sabra, Giancarlo Esposito sebagai Sidewinder, lalu Liv Tyler sebagai Betty Ross, dan Tim Blake Nelson sebagai Samuel Sterns.

Sinopsis Captain America Brave New World mengisahkan petualangan terbaru Sam Wilson sebagai Captain America. Mengutip dari marvel.com, Anthony Mackie kembali sebagai Sam Wilson, menggantikan Steve Rogers dalam peran Captain America.


Film ini juga memperkenalkan Harrison Ford sebagai Thaddeus "Thunderbolt" Ross, yang kini menjabat sebagai Presiden Amerika Serikat. Harrison Ford bergabung dalam Marvel Cinematic Universe (MCU) sebagai Thaddeus Ross, menggantikan mendiang William Hurt.

IKUTI QUIZ

Selain itu, Giancarlo Esposito memerankan Sidewinder sebagai pemimpin Serpent Society. Sebuah kelompok antagonis dengan tema ular yang menjadi ancaman utama dalam film ini.

Setelah pertemuannya dengan Presiden Amerika Serikat yang baru terpilih, Thaddeus "Thunderbolt" Ross, Sam Wilson terlibat dalam insiden internasional yang mengancam perdamaian dunia.

Dalam film ini, Sam Wilson tidak hanya menghadapi ancaman fisik dari Serpent Society, tetapi juga tantangan moral dan politik yang kompleks. Sebagai Captain America tanpa kekuatan super, Sam harus mengandalkan kecerdasan, keterampilan, dan integritasnya untuk melindungi dunia dari ancaman yang semakin beragam.

Kehadiran Thaddeus Ross sebagai presiden menambah dinamika politik yang menarik, mengingat latar belakangnya yang kontroversial dalam MCU.


Captain America: Brave New World dijadwalkan tayang pada 14 Februari 2025.

(yoa/yoa)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |