YouTuber Ini Diduga Penyebab Kim Sae Ron Depresi hingga Meninggal Dunia (Foto: Instagram)
Jakarta, Insertlive -
Kim Sae Ron ditemukan meninggal dunia pada Minggu (16/2). Ia dikabarkan sempat stres dan depresi karena berbagai komentar miring serta ulasan di media sosial terkait dirinya.
"Ayah Kim Sae Ron mengatakan bahwa putrinya menderita banyak tekanan emosional akibat video YouTuber (Tuan) A," kata Direktur Korea Entertainment Producers Suicide Prevention Association, Kwong Young Chan, dilansir dari EDaily, Selasa (18/2).
Kwon mengatakan YouTuber yang disebut sebagai A itu mengunggah konten di salurannya soal Kim Sae Ron. Konten tersebut berisikan sejumlah foto bertema pernikahan yang diambil dari media sosial Kim, yang diketahui sudah terunggah sejak Januari 2025.
A mempertanyakan apakah Kim Sae Ron tengah mempermalukan dirinya lagi dan bersembunyi setelah rumor pernikahan yang sempat bermunculan beberapa waktu sebelumnya. A mengklaim sudah menghubungi Kim secara langsung untuk meminta tanggapan, tapi tidak direspons.
"Sebelumnya, Tuan A mengunggah video terkait di YouTube setelah mendapat informasi bahwa mendiang bekerja paruh waktu di sebuah kafe karena kesulitan keuangan," kata Kwon.
"Perilaku semacam ini merupakan pelanggaran privasi yang serius dan menambah rasa sakit mental. Siapa pun bisa melakukan kesalahan sewaktu-waktu, dan mendiang bekerja paruh waktu untuk mencari nafkah sambil merenungkan hukumannya," lanjutnya.
Setelah Kim Sae Ron ditemukan meninggal, A langsung menghapus seluruh konten yang berkaitan dengan aktris tersebut di saluran YouTube miliknya. Kini giliran A yang dicaci oleh netizen Korea Selatan.
(yoa/and)
Tonton juga video berikut: