6 Artis Ini Setia Dampingi Pasangan Jalani Puasa Meski Beda Agama

1 month ago 12

Romantisnya Dimas Anggara dan Nadine Chandrawinata Saat Makan Bersama 6 Artis Ini Setia Dampingi Pasangan Jalani Puasa Meski Beda Agama/Foto: Instagram @nadineiist/@dimsanggara

Jakarta, Insertlive -

Pernikahan artis menjadi salah satu informasi menarik yang banyak diikuti oleh masyarakat, terutama mereka yang memutuskan untuk tetap menikah meski berbeda keyakinan. Terungkap bahwa para pasangan artis ini saling menghormati kepercayaan mereka meski berbeda agama.

Tak hanya itu, para pasangan artis ini juga tetap setia untuk saling menemani dan mendukung pasangan mereka untuk menjalani ibadah puasa. Hal ini kemudian tak lepas dari perhatian banyak netizen.

Lantas siapa saja pasangan artis beda agama yang tetap mendukung pasangannya untuk menjalani ibadah puasa? Memperingati momen Ramadan 2025, berikut merupakan daftarnya.


1. Rio Febrian - Sabria Kono

Rio Febrian diketahui memeluk agama Kristen, sementara sang istri, Sabria Kono beragama Islam. Pasangan artis yang menikah pada tahun 2010 lalu ini tetap menjalani bulan Ramadan bersama dan saling menghormati, di mana Rion Febrian setia menemani sang istri melaksanakan puasa Ramadan.

2. Irfan Bachdim - Jennifer Bachdim

Pesepakbola Irfan Bachdim juga memiliki keyakinan yang berbeda dengan sang istri, Jennifer Bachdim. Irfan Bachdim diketahui beragama Islam, sementara Jennifr Bachdim memeluk agama Kristen. Meski berbeda keyakinan, keduanya masih hidup harmonis hingga kini, dan Jennifer juga setia mendampingi Irfan Bachdim menjalani puasa Ramadan.

3. Ari Sihasale - Nia Zulkarnaen

Artis Ari Sihasale diketahui memeluk Kristen, sementara Nia Zulkarnaen memeluk agama Islam. Perbedaan agama keduanya tak menggoyahkan pernikahan mereka sejak tahun 2003, bahkan Ari diketahui tetap menemani sang istri menjalani puasa Ramadan.

4. Frans Mohede - Amaranggana

Frans Mohede yang beragama Kristen juga menemani sang istri, Amaranggana yang beragama Islam untuk menjalani ibadah puasa selama bulan Ramadan. Meski berbeda agama, pernikahan mereka masih bertahan hingga kini, bahkan dikaruniai tiga orang anak.

5. Novita Angie - Sapto Haryo Rajasa

Artis Novita Angie yang beragama Kristen juga mendampingi sang suami, Sapto Haryo Rajasa yang beragama Islam untuk menjalani ibadah puasa selama bulan Ramadan. Meski berbeda agama, Novita tetap setia mendampingi sang suami, bahkan ikut bangun untuk sahur bersamanya.


6. Dimas Anggara - Nadine Chandrawinata

Nadine Chandrawinata diketahui beragama Katolik, sementara Dimas Anggara beragama Islam. Meski berbeda agama, Nadine sangat menjunjung tinggi toleransi dengan sang suami, bahkan keduanya juga selalu kompak di momen Idul Fitri.

Itulah daftar enam pasangan artis yang meski menikah beda agama, tetap setia untuk mendampingi menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan. Toleransi yang tinggi kemudian menjadi alasan pasangan-pasangan ini tetap mendampingi dengan setia selama bulan Ramadan.

(asw/fik)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |