Beda Komentar Pasha Ungu dan Anji Manji soal Tuduhan Ariel Cs di Pengadilan

5 hours ago 4

Pasha Ungu dan Adelia Wilhelmina Beda Komentar Pasha Ungu dan Anji Manji soal Tuduhan Ariel Cs di Pengadilan/Foto: InsertLive

Jakarta, Insertlive -

Sidang Mahkamah Konstitusi (MK) yang membahas gugatan yang diajukan Ariel NOAH cs terkait UU Hak Cipta menuai sorotan.

Sidang itu juga memancing pendapat para musisi lain yang tidak tergabung dengan Ariel dan kawan-kawan.

Beberapa yang berkomentar mengenai ini adalah Anji Manji dan Pasha Ungu. Komentar keduanya pun sangat berbeda dalam menanggapi kasus ini.


Pasha yang kini duduk menjadi anggota dewan menyimpulkan bahwa apa yang diperjuangkan Ariel adalah sah dan berharap orang-orang yang berseberangan dengan itu untuk mengamati dengan kepala dingin.

IKUTI QUIZ

"Apa pun yang sedang diperjuangkan saudara kita Ariel Cs di MK adalah bentuk upaya untuk memberikan pandangan hukum terhadap undang2 ataupun pasal2 yang dianggap perlu ditinjau kembali," tulis Pasha dalam unggahan Instagramnya pada Jumat (25/4).

"Soal kurang dan lebihnya itu namanya proses… bagi kawan2 yang tidak sependapat duduklah tenang, amati prosesnya dan ambil posisi di barisan perjuangan masing2," lanjutnya.

Sedangkan Anji menilai ada hal menarik dari sidang MK tersebut. Sambil mengutip berita mengenai teguran hakim kepada Ariel cs, Anji menyinggung soal siapa yang paling rugi dalam perdebatan ini.

"MENARIK. Menurut saya yang jelas rugi adalah pencipta lagu yang lagu-lagunya dibawakan tanpa izin dan tanpa bayar. Coba lihat tayangan persidangannya. Ada di YouTube. Menarik," tulis Anji dalam keterangan unggahan Instagramnya.


Ariel NOAH bersama 28 musisi Indonesia lainnya menggugat lima pasal di Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta. Ariel cs menilai lima pasal tersebut memiliki aturan yang diskriminatif kepada sebagian musisi.

Lima pasal yang digugat ke Mahkamah Konstitusi (MK) itu adalah Pasal 9 ayat 3, Pasal 23 ayat 5, Pasal 81, pasal 87 ayat 1 dan Pasal 113 ayat 2.

(dia/and)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |