Cara Raffi Ahmad Tanya Nagita soal Transfer Uang ke Nunung Disorot /Foto: Instagram/@raffinagita1717
Jakarta, Insertlive -
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina belum lama ini mengunjungi kosan yang disewa Nunung serta suaminya.
Dalam kunjungan itu, Raffi Ahmad sempat melontarkan guyonan soal rekening milik Nunung yang ditanya Nagita Slavina.
"Kemarin ini kan katanya Gigi minta rekening Mbak Nunung," kata Raffi sambil menunjuk ke arah Nagita Slavina.
Mendengar hal tersebut, Nunung langsung memeluk Nagita Slavina.
"Kamu banyak banget bantu aku," kata Nunung.
"Itu udah rezeki kamu mam (panggilan Nunung dari Nagita) udah rezeki kamu. Aku mah cuman lewat aja," balas Nagita yang ikut membalas pelukan Nunung.
Raffi Ahmad pun bertanya soal bukti transferan Nagita pada Nunung.
"Udah?" kata Raffi.
"Udah," jawab Nagita Slavina.
"Mana?" tanya Raffi sambil menunggu Nagita memberikan bukti transfernya di ponsel.
Raffi langsung memperlihatkan bukti transferan di ponsel Nagita pada Nunung.
Nunung pun terkejut dan terharu melihat bukti transferan tersebut.
"Terima kasih ya Vi, Terima kasih ya Gi," balas Nunung.
Nagita lagi-lagi tersenyum dan menyebut bahwa hal tersebut sudah menjadi rezeki Nunung.
"Udah rezekinya mami. Aku mah numpang lewat aja," pungkas Nagita.
Warganet langsung ramai berkomentar dengan unggahan tersebut.
"Tebak nominal berapa ya mbak Gigi tf Mami Nunung?," komentar akun @wong***.
"Cara Raffi nanya transferan kocak banget," tandas akun @set***.
(dis/fik)