Ketahuan Dedi Mulyadi Main Catur, Alasan Anggota DPRD Bekasi: Isi Waktu Luang/Foto: Grandyos Zafna
Jakarta, Insertlive -
Media sosial TikTok ramai membahas unggahan viral dari akun @storyline.
Dalam unggahan tersebut, terekam momen Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi yang memergoki sejumlah oknum Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) yang diduga di Bekasi sedang bersantai.
Para anggota itu kedapatan sedang duduk dan menikmati minumannya sambil bermain catur di dalam ruangan.
Tanpa basa-basi, Dedi Mulyadi langsung ngomel-ngomel pada sejumlah anggota DPRD yang duduk leha-leha.
"DPRD (main) catur tuh lihat tuh lihat tuh. Anggota DPRD Kabupaten, (main) catur," kata Dedi Mulyadi.
Para anggota DPRD tersebut berdalih bahwa mereka bersantai karena mengisi waktu luang.
"Ngisi waktu gimana, turun dong pak ke bawah. Kamu lagi aduh, ketua komisi parah nih. Aduh turun atuh ke bawah, kacau ini masa anggota DPRD main catur gimana coba," kata Dedi Mulyadi lagi.
"Ngisi waktu luang gimana, nggak ada waktu luang kalau dimanfaatin dengan benar. Turun, keliling lihat program berjalan nggak, mitra kerja sesuai nggak. Waduh rugi nih rakyat gaji anggota DPRD-nya. Catur aja kerjanya," omelnya lagi.
Anggota DPRD itu menjawab bahwa pihaknya sudah melakukan pengawasan sehingga mereka bisa bersantai.
"Kita sudah melakukan pengawasan, Pak," kata salah satu anggota DPRD tersebut.
"Paling-paling kunjungan ke DPRD turun dong," tegas Dedi Mulyadi lagi.
Unggahan tersebut ramai dikomentari warganet.
"Pasti itu udah panas-dingin ketar-ketir," komentar warganet.
"Betul harus ditegur kan dapat gaji banyak," sindir warganet lainnya.
(dis/yoa)