Luna Maya dan Maxime Bouttier Terlibat Perdebatan Usai Menikah Karena Hal Ini

8 hours ago 5

Luna Maya Luna Maya dan Maxime Bouttier Terlibat Perdebatan Usai Menikah Karena Hal Ini / Foto: Instagram/@lunamaya

Jakarta, Insertlive -

Maxime Bouttier dan Luna Maya kedapatan berdebat usai dua jam resmi menjadi sepasang suami-istri. Momen tersebut dibagikan oleh akun TikTok @luna_bouttier.

Perdebatan itu terjadi saat Luna Maya dan Maxime Bouttier tengah menuju lokasi pernikahan yang lain. Luna Maya tampak masih mengenakan kebaya putih, sementara Maxime kenakan beskap berwarna hitam.

Dalam perjalanan menuju lokasi pernikahan lainnya, Luna dan Maxime berbincang soal cincin kawin mereka seharusnya dikenakan di jari mana. Awalnya Maxime memperlihatkan cincin pernikahan mereka yang ia kenakan di jari manis tangan kanan.


Namun, Luna Maya justru mengatakan cincin tersebut seharusnya dikenakan di tangan kiri. Sontak saja ucapan Luna Maya itu membuat Maxime mulai merasa ragu.

"Katanya kamu disuruh bilang pakai kanan," ujar Maxime dilihat dari video yang diunggah akun TikTok @luna_bouttier.

"Bukan, bukan. Tadi belum janjian sama MC-nya kalau kita mau pakai kiri," sahut Luna Maya.

@luna_bouttier #MoonToTheMax ♬ suara asli - Luna Bouttier 🧚🏼

Maxime pun kembali memastikan apakah permasalahan letak cincin pernikahan itu sudah diketahui sebelumnya atau tidak.

"Tapi Bu Mami tahu ya?" tanya Maxime.

"Tahu," jawab Luna lagi.

Luna Maya pun menjelaskan alasan terjadinya kesalahpahaman soal lokasi mengenakan cincin pernikahan tersebut.

"Cuma tadi itu belum janjian. Karena di Indonesia itu di kanan. Karena kita mau pakai di kiri tu kayak..," jelas Luna Maya.

Sementara itu, Maxime memberikan penjelasan mengapa ia merasa nyaman mengenakan cincin pernikahan di tangan kiri.

"Kalau aku kiri karena nadi jari di (tangan) kiri itu menyatu ke hati," jelas Maxime Bouttier.

Sontak saja cuplikan video perdebatan Luna Maya dan Maxime usai resmi menikah itu langsung menuai beragam komentar warganet.

"Perdebatan pertama 2jam setelah jadi pasutri," komentar @nan***.

"Konsep cincin kawin ditangan kanan = untuk melambangkan cinta dan komitmen yang kuat dan bertahan lama. Tangan kanan dianggap sebagai tangan yang lebih dominan dan kuat, sehingga melambangkan kekuatan hubungan pernikahan. konsep cincin kawin di jari tangan kiri = melambangkan cinta abadi dan komitmen antara pasangan yang menikah. Tradisi ini berakar pada kepercayaan Romawi kuno yang meyakini adanya "vena amoris" (vena cinta) di jari manis kiri yang terhubung langsung ke jantung," tutur @mak***.

"Kalo tunamgan kiri kak...klo sudah menikah kanan...tangan yg baik kanan," ujar @din***.

(kpr/kpr)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |