Meisya Siregar Bangga Anak Ketiganya Rajin Salat dan Puasa / Foto: Instagram: @meisya__siregar
Jakarta, Insertlive -
Meisya Siregar mengungkapkan rasa bangganya terhadap anak ketiganya, Bambang, yang menunjukkan kedisiplinan dalam menjalankan ibadah.
Menurut Meisya, putranya tersebut lebih mudah diarahkan untuk salat berjamaah dibandingkan dua anaknya yang lain.
"Kalau Bambang, alhamdulillah dia konsisten. Setiap diajak salat berjamaah, dia tidak menunda-nunda. Tidak ada drama seperti 'sebentar, Bun' atau 'tunggu dulu'. Saya tidak bermaksud membanding-bandingkan, tetapi memang karakter setiap anak itu berbeda," ujar Meisya dilansir dari Detik, Minggu (23/3).
Meisya mengakui bahwa dalam mendidik Bambang, ia telah menerapkan banyak pembelajaran dari pengalaman membesarkan dua anak sebelumnya. Ia menyadari pentingnya membangun kebiasaan ibadah sejak dini.
"Bambang memang belum baligh, tapi tetap saya upayakan untuk menjaga konsistensinya dalam ibadah wajib, seperti salat. Ternyata ini berdampak baik karena dia tidak pernah menolak atau membuat alasan," lanjut Meisya.
Ia juga menekankan bahwa proses mendidik anak adalah perjalanan yang penuh dengan evaluasi dan pembelajaran.
"Setelah memiliki anak pertama dan kedua, saya terus belajar dan mencoba metode yang lebih baik. Pada anak ketiga, alhamdulillah, dalam urusan agama, saya merasa lebih berhasil," katanya.
Sementara itu, Bambang sendiri mengungkapkan bahwa ia menjalankan salat dan puasa bukan karena takut dimarahi orang tuanya, melainkan karena ia menyadari bahwa itu adalah kewajiban sebagai seorang Muslim.
Dengan pendekatan yang lebih matang dalam mengajarkan nilai-nilai agama, Meisya Siregar dan suaminya, Bebi Romeo, berusaha menjaga konsistensi ibadah dalam keluarga mereka.
Selain itu, mereka juga terus membimbing kedua anak lainnya agar semakin disiplin dalam menjalankan kewajiban agama.
(ikh/ikh)
Tonton juga video berikut: