Pamer Pergi ke Italia Sendiri, Luna Maya: Nggak Ada Max Soalnya.../Foto: dok. Instagram @archangelachelsea
Jakarta, Insertlive -
Luna Maya rupanya tak bisa langsung beristirahat usai dirinya resmi menjadi istri dari Maxime Bouttier.
Sang aktris sekaligus model Indonesia itu kabarnya langsung bertolak ke Roma, Italia.
Hal itu dilihat melalui unggahan akun Instagram pribadinya.
"Akhirnya kita sampai di Rome. Bonjour no. Pardon my muka bantal ya," kata Luna Maya.
Luna Maya lantas mengatakan bahwa kepergiannya ke Italia ini untuk bekerja bukan untuk bulan madu.
Bahkan, ia mengatakan bahwa Maxime Bouttier tak ikut dirinya pergi ke Italia.
"Ini bukan untuk honeymoon ya karena nggak ada Max," imbuhnya.
Luna Maya ke Italia tanpa Maxime Bouttier./ Foto: Instagram
Luna Maya pun mengatakan bahwa dirinya dan Maxime Bouttier akan pergi bulan madu pada bulan Agustus mendatang.
"Nanti honeymoonnya nyusul bulan Agustus," pungkasnya.
Diketahui, Luna Maya dan Maxime Bouttier baru resmi menikah pada 7 Mei kemarin di Bali.
(dis/dis)