Profil dan Jejak Karier Ifan Seventeen yang Kini Jadi Dirut PFN

7 hours ago 2

Potret Ifan Seventeen Saat Beli Takjil hingga Jajan Roti Canai Profil & Jejak Karier Ifan Seventeen yang Kini Jadi Dirut PFN (Foto: Instagram @ifanseventeen)

Jakarta, Insertlive -

Ifan Seventeen ditunjuk sebagai Direktur Utama PT Produksi Film Negara atau PFN. Baru-baru ini ia dilantik untuk jabatan itu.

Juru Bicara Kementerian BUMN Putri Viola mengatakan bahwa Kementerian BUMN ingin memberikan kesempatan bagi pemimpin dengan kreativitas, pengalaman dan latar belakang yang kuat untuk melakukan terobosan di PFN.

"Yang kita harapkan ini kan ada pemimpin muda, sosok muda, kita berikan kesempatan jadi Dirut. Jadi nanti minta tolong untuk semua ya kita lihat dari kreativitasnya, pengalamannya, backgroundnya dan apa gebrakan yang bisa di buat untuk PFN," katanya, dilansir detikcom.


Ia juga berharap kepada masyarakat untuk bersabar dan memberikan dukungan kepada Ivan agar dapat membawa perubahan yang lebih baik bagi PFN.

IKUTI QUIZ

"Kita tunggu saja pembuktian dari Ifan dan jajaran direksi lainnya. Dan yang pasti itu kita dukung," pungkasnya.

Profil Ifan Seventeen

Ifan Seventeen atau yang memiliki nama asli Riefian Fajarsyah selama ini dikenal sosok vokalis ternama Tanah Air di bawah naungan band bernama Seventeen. Ifan lahir pada tanggal 16 Mei 1983 silam.

Sosoknya diketahui secara resmi telah menikah dengan Citra Monica sejak tahun 2020. Sebelum menikah dengan Citra Monica, Ifan Seventeen pernah menjalani hubungan pernikahan dengan Ghea Astrid Gayatri dan Dylan Sahara.

Pernikahannya dengan Ghea Astrid Gayatri berakhir di tahun 2011. Lain halnya dengan Dylan Sahara yang terpisahkan oleh maut lantaran sang istri meninggal dunia pada tahun 2018 silam.


Apabila mengacu dari laman Pangkalan Data Pendidikan Tinggi, nama Riefian Fajarsyah tercatat sempat mengenyam pendidikan Diploma Tiga dalam Program Studi Keuangan di Universitas Gadjah Mada. Tercatat bahwa tanggal masuk vokalis Seventeen ini sebagai mahasiswa di UGM adalah 11 Agustus 2001.

Karier Musik

Selanjutnya dikutip dari jurnal 'Representasi Makna Kehilangan dalam Lirik Lagu 'Kemarin' Karya Seventeen' oleh Rizky Irfansyah, dapat diketahui bahwa perjalanan karier Riefian Fajarsyah bersama dengan Seventeen bermula di tahun 2008 silam. Pada saat itu, band Seventeen tengah mencari vokalis pengganti yang sebelumnya memilih untuk mundur.

Ifan pada saat itu ditunjuk sebagai vokalis Seventeen pada album ketiga band ini, yaitu Lelaki Hebat. Semenjak itulah nama Seventeen semakin dikenal sebagai salah satu band populer di Tanah Air.

Tidak hanya merangkai karier bersama dengan Seventeen, Ifan diketahui juga mengalami peristiwa yang mampu membuat hidupnya berubah. Peristiwa tersebut bahkan merenggut nyawa seluruh rekan satu band-nya.

Seperti dijelaskan dalam buku 'Dalam dekapan Pandeglang' karya Bambang Eka Purnomosidi, bahwa terjadi peristiwa tsunami di tanggal 22 Desember 2018 yang menewaskan seluruh anggota band Seventeen, kecuali vokalisnya yaitu Ifan.

Kejadian Tsunami tersebut terjadi di Tanjung Lesung. Pada saat itu Ifan bersama dengan rekan grup band Seventeen lainnya tengah manggung di sebuah acara tahunan. Peristiwa tsunami tersebut merenggut nyawa Windu Andi Darmawan, Herman Sikumbang, dan M Awal Purbani. Hanya Ifan Seventeen yang selamat dari peristiwa tersebut. Bahkan terjadinya tsunami pada saat itu membuat Ifan Seventeen juga harus kehilangan istrinya, yaitu Dylan Sahara.

Karier Politik

Tidak hanya menekuni bidang musik, ternyata Ifan Seventeen juga terjun di dunia politik sejak lebih dari satu dekade lamanya. Hal ini terungkap dari sebuah publikasi 'Daftar Calon Tetap Anggota Dewan Perwakilan Rakyat RI Pemilihan Umum Tahun 2014' yang diterbitkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). Melalui dokumen tersebut dapat diketahui bahwa nama Riefian Fajarsyah yang berasal dari Kota Jakarta Selatan mengajukan dirinya sebagai calon anggota DPR untuk Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Kemudian, dapat diketahui juga bahwa Ifan Seventeen pada saat itu diusung oleh Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra). Selain mencalonkan dirinya, Ifan Seventeen juga ternyata tercantum sebagai juru kampanye nasional bagi Gerindra.

Hal ini dapat dilihat pada sebuah publikasi 'Nama Juru Kampanye Pemilu Tahun 2014 Partai Politik: Partai Gerakan Indonesia Raya' yang diterbitkan dalam laman resmi KPU. Nama Riefian Fajarsyah ada di urutan ke-804 sebagai juru kampanye nasional bagi Partai Gerindra.

(yoa/yoa)

Tonton juga video berikut:

ARTIKEL TERKAIT

Loading Loading

BACA JUGA

detikNetwork

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |