13 Tahun Menikah dengan Viola, Daniel Mananta: Pernikahan Kita Menang Lagi tapi….

1 month ago 13

Daniel Mananta & Istri 13 Tahun Menikah dengan Viola, Daniel Mananta: Pernikahan Kita Menang Lagi tapi…./Foto: Instagram @vjdaniel/ @lolagin

Jakarta, Insertlive -

Daniel Mananta berbicara mengenai kehidupan pernikahannya bersama Viola Maria yang telah berlangsung selama 13 tahun.

Menurut Daniel, kehidupan pernikahannya tak benar-benar berjalan mulus. Apalagi dengan segala perbedaan di antara mereka berdua yang kadang menimbulkan kesalahpahaman.

Namun, satu hal yang dipelajari Daniel untuk membuat pernikahannya utuh adalah mengalahkan egonya sendiri.


Daniel mengaku sebagai pria ada sisi egoisnya yang ingin sang istri meminta maaf terkait kesalahan yang dilakukan. Namun, Viola disebut Daniel tak lantas meminta maaf atas keadaan yang terjadi.

Di momen seperti itulah, ego Daniel tersentil. Namun, dalam perlindungan Tuhan, dirinya mengaku bisa menahan ego sehingga pernikahannya bisa terus diselamatkan.

"Gue bilang sama Viola, gue minta maaf karena gue udah membuat lo ngerasa seperti ini dan pernikahan kita ini nggak 100 persen murni, nggak 100 persen enak karena perlakuan gue. Itu pun Viola nggak minta maaf sama gue," ungkap Daniel dalam video YouTube Cahaya Bagi Negeri yang dilihat Selasa (25/2).

"Tapi, mematikan ego gue, itu kayak tiba-tiba pernikahan kita menang lagi, tapi ego gue kalah," lanjutnya.

Ayah satu orang anak ini lebih lanjut mengungkap bahwa dalam pernikahan yang harus dikalahkan adalah ego diri sendiri. Dirinya pun baru bisa mengerti konsep ini setelah menjalani pernikahan lebih dari 10 tahun.


"Untuk seorang suami, I will fight for our marriage, yang harus di-fight sebenernya adalah ego lu. Ya, tapi butuh lebih dari 10 tahun bahwa itu yang harus gue lakuin supaya kita bisa terus bersatu biar pernikahan kita bahagia," tutupnya.

Daniel Mananta menikah dengan Viola Maria, seorang wanita asal Jerman, pada 2011 silam. Dari pernikahan itu, pasangan ini dikaruniai satu orang anak yang diberi nama Mila Mananta.

(dia/and)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |