Key Mengaku Sempat Ingin Tinggalkan SHINee Usai Kepergian Jonghyun

2 months ago 11

Key dan Jonghyun SHINee Key Mengaku Sempat Ingin Tinggalkan SHINee Usai Kepergian Jonghyun/Foto: Dok. Instagram @bumkeyk

Jakarta, Insertlive -

Key SHINee baru-baru ini mengungkapkan rasa sayangnya yang mendalam kepada SHINee sebagai grup yang beranggotakan lima orang, termasuk mendiang Jonghyun yang meninggal dunia pada 2017 lalu.

Hal ini ia sampaikan lewat episode terbaru acara tvN You Quiz on The Block yang tayang pada Rabu (12/2). Lewat kesempatan itu, Key SHINee tampil bersama dengan sang ibu serta membahas kehidupannya sebagai idol. Key kemudian membicarakan soal sosok rekan segrupnya, Jonghyun.

"Saya benar-benar terguncang saat itu. Saya mempertanyakan apa artinya hidup sembrono. Saya bahkan berpikir untuk berhenti dari semuanya," tutur Key.


Lebih lanjut, pemilik nama asli Kim Kibum itu menuturkan bahwa dirinya benar-benar hancur dan ingin berhenti menjadi idol. Namun konser di Tokyo Dome yang dilakukannya bersama SHINee menjadi cara dirinya dan anggota lainnya menghadapi kepergian Jonghyun yang tiba-tiba.

IKUTI QUIZ

"Kami merasa bahwa jika kami tidak memiliki waktu untuk menghormatinya sebagai sebuah grup, akan terlalu sulit untuk melangkah maju. Begitulah cara kami ingin melepasnya, masa mudanya yang cemerlang namun singkat," kata Key.

Pada kesempatan yang sama, ia juga berbagi bahwa dirinya semakin merindukan Jonghyun saat hari ulang tahun mendiang dan hari jadi SHINee tiba. Setiap ia mendapatkan lagu baru di mana Jonghyun kini tak bisa bergabung menyanyikannya, Key selalu berpikir bahwa Jonghyun bisa melakukan penampilan yang hebat pada lagu itu.

"Dia sering muncul di dalam mimpiku ketika aku berlatih. Dia tidak mengatakan sesuatu seperti pertanda, tetapi selama pertemuan konser, dia hanya duduk di sana. Ketika aku berlatih, di ada di sana. Kami selalu berlima, kami akan selalu seperti itu," pungkas Key.

Jonghyun SHINee diketahui meninggal dunia di usia 27 tahun pada 18 Desember 2017 lalu usai sempat dilarikan ke rumah sakit akibat tindakan upaya bunuh diri. Kehadirannya sebagai anggota SHINee hingga kini masih dirindukan anggota grup dan fansnya.


(Arundati Swastika)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |