Ngaku Punya Anak dari RK, Ini Pernyataan Lisa Mariana Ingin Tes DNA (Foto: Instagram)
Jakarta, Insertlive -
Model Lisa Mariana bikin geger media sosial dengan pengakuannya memiliki anak dari mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil (RK). Lisa Mariana bahkan siap melakukan tes DNA untuk membuktikan pengakuannya.
"29 Maret 2025. Untuk dokter forensik mana pun bantu saya untuk memecahkan masalah ini, agar masalah ini tidak berlarut-larut. Saya sudah bersedia untuk tes DNA sesuai SOP yang berlaku di Indonesia. Terima kasih," tulis Lisa Mariana melalui unggahan Instagram-nya.
Lisa Mariana mengaku memiliki anak dari hubungan gelapnya dengan Ridwan Kamil empat tahun lalu. Kini, ia membuka hal ini ke publik supaya sang anak mendapatkan haknya.
Ridwan Kamil melalui Instagram pribadinya sempat memberikan klarifikasi terkait pengakuan Lisa Mariana. Ia membantah memiliki anak dari wanita tersebut. Ridwan Kamil menyebut Lisa telah hamil duluan sebelum bertemu dirinya.
"Kemarin telah beredar kabar bahwa ada pihak yang mengaku memiliki anak dari saya. Saya perlu sampaikan bahwa, ini adalah tidak benar dan merupakan fitnah keji bermotif ekonomi yang didaur ulang," tulis Ridwan Kamil dalam unggahan terbaru di Instagram pribadinya.
"Saya hanya bertemu yang bersangkutan satu kali. Dan permasalahan 4 tahun lalu ini sudah diselesaikan melalui bukti-bukti akurat yang tidak terbantahkan, bahwa ia sudah hamil duluan saat bertemu dan karenanya yang bersangkutan sudah meminta maaf di hadapan keluarganya," sambungnya.
Ridwan Kamil bertanya-tanya terkait motif yang mendorong Lisa membongkar isu ini ke publik. Mantan Gubernur Jawa Barat itu lantas mengambil langkah hukum untuk menyelesaikan masalah ini.
(KHS/KHS)
Tonton juga video berikut: