Pernah Di-Spill, Ini Agama Gading Marten yang Jadi Minoritas di Indonesia/Foto: Alvia
Jakarta, Insertlive -
Gading Marten sempat bercerita soal kehidupannya dalam perbincangan di sebuah podcast YouTube.
Salah satu cerita Gading yang menarik perhatian pengguna media sosial adalah soal agama.
Mantan suami Gisella Anastasia ini berujar bahwa dirinya adalah penganut agama yang menjadi minoritas di Indonesia karena tak banyak warga yang mengikutinya.
Gading Marten ternyata menganut agama Kristen Ortodoks.
"Ortodoks di Indonesia itu berarti saya minoritas di antara minoritas," ungkap Gading Marten di YouTube yang dilansir pada Senin (23/9).
"Memang itu kepercayaan kita, buat apa kita tutupi? Maksudnya, gue juga harus bangga, gue respect banget. Ini kepercayaan gue, dan gue sama sekali tidak akan memaksakan orang juga, tapi gue bangga," pungkasnya.
Diketahui, Kristen Ortodoks adalah salah satu tradisi Kristen tertua yang percaya pada ajaran asli Yesus Kristus dan bebas dari kesalahan serta penyimpangan.
Di Indonesia, Kristen Ortodoks menjadi minoritas karena umatnya tak terlalu banyak pengikutnya.
Biasanya, Kristen Ortodoks ini memiliki sejumlah tradisi seperti agama Islam, misalnya berpuasa sebelum perayaan Natal serta puasa Rabu-Jumat yang bisa menahan hawa nafsu bagi pengikutnya.
(dis/and)