Rilis Lebaran, Film Pabrik Gula Tayang 2 Versi

4 hours ago 1

Film Pabrik Gula Rilis Lebaran, Film 'Pabrik Gula' Tayang 2 Versi (Foto: Insertlive)

Jakarta, Insertlive -

Libur Lebaran diwarnai dengan film baru di bioskop. Salah satunya yang paling ditunggu-tunggu tahun ini adalah film horor terbaru garapan Awi Suryadi, Pabrik Gula. Film ini siap memberikan sebuah pengalaman horor yang mencekam sekaligus menegangkan untuk para penonton.

Dalam perilisan film garapan Awi Suryadi ini ada penayangan dalam dua versi. Versi pertama17+ yang disebut Jam Kuning dan versi kedua 21+ yang disebut Jam Merah. Pihak MD menjelaskan kedua versi Jam Kuning sama Jam Merah, Jam Kuning ditujukan untuk penonton berusia 17 tahun sedangkan Jam Merah untuk penonton 21 tahun di mana tayangan film Pabrik Gula secara utuh atau uncut. Lantaran penayangannya utuh, durasi 21+ lebih panjang satu menit dibanding 17+.

"Yang jam merah akan tayang show malam, ya di jam 8 malam dan di bioskop tertentu saja. Kalau yang jam kuning lebih bebas, jadi penonton punya pilihan. Kami kasih pilihan itu supaya penonton bisa lebih menentukan tertarik yang mana," ujar Manoj Punjabi selaku CEO & Founder MD Entertainment ditemui kawasan, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (11/3)


Kali ini, film yang diproduksi MD Pictures akan tayang terlebih dulu di Amerika Serikat melalui program Premiere Los Angels dan jadwal premiere di Negeri Paman Sam bakal berlangsung 27 Maret 2025. Ini adalah sebuah kejutan yang diberikan kepada para pemain. Sebab sebelum rilis final trailer Pabrik Gula, semua para cast tidak ada yang diberi tahu sama sekali.

IKUTI QUIZ

"Film ini akan tayang di US (United States), LA Premiere. Kita akan ada disana tanggal 27 Maret. Dan semuanya akan berangkat ke LA. Kami bangga bisa membawa film Indonesia ke Amerika ini adalah sebuah strateginya, kami nggak akan menyerah dan akan go international dengan karya terbaik kami," ujar Manoj Punjabi.

Gebrakan Pabrik Gula ini ternyata membuat para cast terkejut. Salah satunya Arbani Yasiz, ia mengaku terharu dengan hasil akhir film Pabrik Gula. Dengan hasil seperti ini, ia mengaku proses syuting dan segala persiapan yang dilakukannya selama sekitar dua bulan tidak sia-sia.

"Akhirnya terbayar mau tayang di waktu yang terbaik. Pas kita nonton final trailer nya tepuk tangan dan berdiri, kami semua sangat excited," ungkap Arbani Yasiz

Film Pabrik Gula bercerita tentang sebuah kelompok buruh musiman di sebuah pabrik yang mengalami teror dari kerajaan demit. Dan film ini akan tayang pada 31 Maret 2025 bertepatan dengan libur lebaran.


(yoa/and)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |