Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar Bongkar Cara Mendidik Anak dalam Berpuasa

14 hours ago 11

Teuku Wisnu & Shireen Sungkar Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar Bongkar Cara Mendidik Anak dalam Berpuasa/Foto: Instagram Teuku Wisnu & Shireen Sungkar

Jakarta, Insertlive -

Pasangan artis Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar mengungkapkan cara mereka dalam mendidik anak-anaknya berpuasa.

Wisnu dan Shireen menyebut akan memberikan reward atau hadiah kepada anak-anaknya yang kini sudah mampu menjalani puasa satu hari penuh. Bagi mereka hadiah itu berikan sebagai buah dari hasil kerja keras anak-anaknya yang telah berhasil mencapai sesuatu.

"Kami ngambil metode berikan reward pada anak ketika bisa mencapai sesuatu. Ada beda pendapat ya mungkin tentang hal ini tapi kami ambil pendapat ini," kata Teuku Wisnu dalam acara Gerakan Masjid Bersih di Pondok Indah, Jakarta Selatan pada Senin (17/3).


Meski begitu, pasangan yang menikah pada 2013 itu tetap menanamkan nilai-nilai keagamaan pada didikannya. Wisnu dan Shireen memberikan pengertian bahwa hadiah terbesar dari puasa adalah pahala yang didapat dari Allah SWT.

Begini Cara Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar Ajarkan Puasa pada AnakBegini Cara Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar Ajarkan Puasa pada Anak/ Foto: Agustin Dwi Anandawati

"Namanya juga anak-anak ya. Kita juga kan ketika melakukan ibadah kan reward-nya ingin mendapatkan pahala, jadi kita coba juga untuk memberikan reward kepada anak," papar Wisnu.

"Tapi tetap kita tanamin kayak reward terbesar itu dari Allah SWT ya," timpal Shireen.

Dua anak Wisnu dan Shireen yaitu Teuku Adam Alfatih dan Cut Hawa Medina Alfatih disebut sudah berhasil menjalankan puasa secara penuh. Namun, anak terakhir mereka, Cut Shafiyyah Mecca Alfatih, baru bisa berpuasa setengah hari.

"Kecuali yang ketiga, yang ketiga belum," ucap Shireen.


Pada puasa tahun ini, Wisnu dan Shireen bersyukur lantaran diberikan kemudahan dalam mengajar anak-anaknya berpuasa.

"Alhamdulillah anak-anak masih belajar sampai sekarang. Tahun ini lebih Allah SWT mudahkanlah," ucap Teuku Wisnu.

(agn/agn)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |