Ustaz Dasad Latief Ungkap Ciri-ciri Wanita yang Bisa Habiskan Pahala Laki-laki/Foto: instagram.com/dasadlatif1212
Jakarta, Insertlive -
Ustaz Dasad Latif mengungkapkan ciri-ciri wanita yang bisa saja menghabiskan pahala laki-laki.
Dalam potongan ceramahnya di kanal YouTube pribadinya, Ustaz Dasad Latief menyebut wanita yang berpakaian tidak sesuai syariat Islam menjadi salah satu pengugur pahala laki-laki.
"Syarat pakaian itu kan satu tutup aurat, dua tidak mempertontonkan lekuk-lekuk tubuh, tiga pantas, empat indah. Tutup aurat sudah, tapi sempit, tidak memenuhi syarat," kata Ustad Dasad Latief dalam video yang dilihat Senin (6/1).
Menurutnya, wanita yang mengenakan pakaian ketat dan tak sesuai syariat memancing hawa nafsu dan mengurangi pahala yang dimiliki.
"Kami ini laki-laki habis amal karena kelakukannya ini cewek-cewek. Tolonglah kami ini kasihan, janganlah kau habisi amal kami. Marilah kita kerja sama," katanya disambut tawa jamaah.
Lebih lanjut, Ustaz Dasaf Latief menerangkan bahwa dalam Islam wanita memang dianjurkan menjaga akhlak dan laki-laki menjaga pandangan.
Hal ini menurutnya perlu dilakukan agar tak menimbulkan dosa di salah satu pihak.
"Agama Islam mengajarkan jangan gara-gara kelakuanmu, jangan gara-gara perbuatanmu orang jadi berdosa. Mestinya, kalian jaga akhlak, laki-laki jaga mata," tutupnya.
Sementara itu, dalam ajaran Islam, perintah menjaga pandangan yang dimaksud adalah menundukkan pandangan (ghadhdhul bashar) diiringi dengan perintah memelihara kemaluan (hifzhul farj).
Perintah ini sebagaimana yang termaktub dalam Q.S. al-Nur, ayat 30-31, yang artinya:
Katakanlah kepada orang laki-laki yang beriman: "Hendaklah mereka menahan pandanganya, dan memelihara kemaluannya; yang demikian itu adalah lebih suci bagi mereka, Sesungguhnya Allah Maha mengetahui apa yang mereka perbuat (30).
Katakanlah kepada wanita yang beriman: "Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan kemaluannya, dan janganlah mereka Menampakkan perhiasannya, kecuali yang (biasa) nampak dari padanya. dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung ke dadanya, dan janganlah Menampakkan perhiasannya kecuali kepada suami mereka, atau ayah mereka, atau ayah suami mereka, atau putera-putera mereka, atau putera-putera suami mereka, atau saudara-saudara laki-laki mereka, atau putera-putera saudara lelaki mereka, atau putera-putera saudara perempuan mereka, atau wanita-wanita Islam, atau budak- budak yang mereka miliki, atau pelayan-pelayan laki-laki yang tidak mempunyai keinginan (terhadap wanita) atau anak-anak yang belum mengerti tentang aurat wanita. dan janganlah mereka memukulkan kakinya agar diketahui perhiasan yang mereka sembunyikan. dan bertaubatlah kamu sekalian kepada Allah, Hai orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung (31).
(dia/arm)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading LoadingBACA JUGA
detikNetwork