Viral di Medsos, Apa Itu Font Dom Jatim?

1 month ago 35

Viral di Medsos, Apa Itu Font Dom Jatim? Viral di Medsos, Apa Itu 'Font Dom Jatim'?/Foto: dok. X @mybabyIAN_

Jakarta, Insertlive -

Beberapa waktu belakangan, media sosial khususnya X tengah ramai dengan pembahasan font 'dom jatim'. Banyak pengguna di X yang menggunakan jenis font tersebut hingga akhirnya kini menjadi viral.

Anda mungkin sudah sempat melihat font 'dom jatim' yang ramai berseliweran di media sosial X. Jenis font atau gaya huruf ini menjadi salah satu tren di X, di mana banyak yang menggunakannya sebagai bahan candaan atau memang menulis dengan font 'dom jatim'.

Apa Itu Font Dom Jatim?

Font 'dom jatim' sendiri sebenarnya merupakan font atau gaya huruf unik seperti pada umumnya, tapi font ini menjadi lebih unik dan lucu karena memiliki label 'dom jatim'. Sebutan font 'dom jatim' ini bermula dari unggahan salah satu akun X, @mybabyIAN_ yang menampilkan sebuah tangkapan layar berisi percakapannya dengan seseorang di media sosial Instagram.


Pada percakapan tersebut, lawan bicara @mybabyIAN_ mengirim pesan dengan menggunakan font unik yang tidak biasa. Ketika orang tersebut menjelaskan soal domisili, ia lantas menjelaskan bahwa dirinya dom (domisili) jatim (Jawa Timur) menggunakan font unik tersebut.

[Gambas:Twitter]

"Font-nya bisa biasa aja ga," tulis akun @mybabyIAN_ dalam unggahan tersebut, dikutip Selasa (11/3).


Unggahan tersebut lalu menjadi viral di media sosial X, bahkan disukai lebih dari 109 ribu kali dan dilihat 7 juta kali. Menjadi viral, font unik tersebut kemudian dilabeli sebagai 'font dom jatim'.

Tulisan dengan font unik ini pada dasarnya dapat dengan mudah dibuat menggunakan situs font generator yang bisa mengubah font biasa menjadi font unik sesuai dengan keinginan. Selain itu, font ini juga bisa didapat dengan mengunduh aplikasi yang membuat pengguna bisa mengetik pesan dengan font unik.

Itulah penjelasan singkat awal mula viralnya font 'dom jatim' dan awal mula font unik tersebut bisa viral di media sosial, khususnya di X. Unggahan yang mengawali popularitas font 'dom jatim' itu kini telah dibagikan kembali lebih dari 3000 kali dan disukai lebih dari 100 ribu kali.

(asw/and)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |