Drama Korea The Potato Lab Raih Rating Perdana Kurang Memuaskan

1 month ago 13

Drama Korea The Potato Lab Drama Korea 'The Potato Lab' Raih Rating Perdana Kurang Memuaskan (Foto: dok. tvN)

Jakarta, Insertlive -

The Potato Lab yang dibintangi Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh memperoleh rating nasional rata-rata 1,8 persen pada penayangan perdananya.

Pada penayangan episode kedua, drama Korea komedi romantis ini mempertahankan rating pemirsanya.

Menurut Nielsen Korea, episode kedua The Potato Lab juga memperoleh rating nasional rata-rata sebesar 1,8 persen.


Drama yang tayang di tvN ini bercerita tentang Kim Mi Kyung (Lee Sun Bin) yang merupakan seorang peneliti di Institut Penelitian Kentang di sebuah lembah pegunungan.

Kim Mi Kyung telah bekerja di lembaga tersebut selama 12 tahun dan ia serius dengan pekerjaannya.

Hidupnya sederhana, tetapi banyak hal berubah setelah So Baek Ho (Kang Tae Oh) muncul di Institut Penelitian Kentang.

So Baek Ho memiliki penampilan yang tampan dengan senyum yang cerah, tetapi ia bisa menjadi kapitalis berdarah dingin.

Namun, Kim Mi Kyung dan So Baek Ho tidak akur dan mereka memiliki konflik dalam hampir semua hal.


Drama Korea The Potato LabDrama Korea The Potato Lab/ Foto: dok. tvN

Sementara itu, pada slot waktu penayangan yang sama, drama Korea The Witch mengalami peningkatan jumlah penonton saat memasuki paruh kedua penayangannya.

Drama misteri romantis yang dibintangi Jinyoung GOT7 dan Roh Jeong Eui ini naik ke peringkat nasional rata-rata 2,8 persen untuk episode keenamnya.

Untuk pemegang rating tertinggi pada slot waktu tersebut masih dipegang oleh acara For Eagle Brothers di KBS 2TV yang melanjutkan trennya sebagai acara yang paling banyak ditonton sepanjang akhir pekan.

Episode terakhirnya yang ditayangkan berhasil memperoleh rating nasional rata-rata sebesar 19,2 persen.

(arm/arm)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |