Ibunda Andre Taulany Bicara Jujur soal Anaknya di Hadapan Ayu Ting Ting

4 weeks ago 12

Andre Taulany dan ibundanya Rasidah Ibunda Andre Taulany Bicara Jujur soal Anaknya di Hadapan Ayu Ting Ting/Foto: YouTube

Jakarta, Insertlive -

Andre Taulany belakangan diisukan dekat dengan Ayu Ting Ting. Kedekatan Andre dan Ayu juga makin kencang berembus setelah keduanya sama-sama membintangi program televisi yang sama, salah satunya BTS (Bercanda Tapi Santai) yang tayang di Trans7.

Namun, isu kedekatan antara Andre dan Ayu hanya dijadikan guyonan oleh mereka di acara tersebut. Seperti salah satu tayangan BTS baru-baru ini yang mengundang ibunda Andre, Rasidah, dan ibunda Ayu, Umi Kalsum.

Andre berkelakar bahwa entah mengapa ibundanya dan ibunda Ayu bisa sama-sama datang di episode yang sama.


"Nggak tahu kenapa ya, dari mulai ibunya Ayu (datang) pasti ada ibu gua," ujar Andre dikutip dari tayangan YouTube Trans7, Selasa (7/1).

Sementara itu, di depan Ayu Ting Ting dan pembawa acara BTS lainnya, Rasidah mengungkap sifat sang anak saat muda. Rasidah menyebut dahulu Andre adalah orang yang serius, tidak seperti sekarang yang doyan bercanda.

"Dia anaknya dulu serius dulu, nggak (pernah ngelucu). Dia sekarang udah ke sini, adik-adiknya nggak percaya sama dia. Kalau dia ngomong serius, adiknya nggak percaya," kata Rasidah.

Lebih lanjut, Rasidah juga menyebut putranya adalah orang yang mudah berbagi. Andre juga disebut kerap mengalah dari adik-adiknya.

"Kalau Andre itu lebih bersosial ya. Kan anak mama empat, dulu kalau udah dibagi satu-satu misal jeruk, adiknya ambil punya dia (Andre), mau ngasih," kenang Rasidah.


Namun, ucapan Rasidah itu mendapat bantahan dari Ayu. Ayu mengungkap bahwa Andre termasuk orang yang jarang berbagi di lokasi syuting.

"Nih biar mama tahu aja ya ma, mama bilang anak mama sering berbagi, kita paling dibagi sama dia itu pisang goreng, itu juga setahun sekali," beber Ayu Ting Ting yang disambut tawa Andre.

(dia/fik)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |