Komitmen Shandy Aulia & Mantan Suami Besarkan Anak Bersama Meski Sudah Cerai / Foto: Instagram: @shandyaulia
Jakarta, Insertlive -
Shandy Aulia tetap menjaga hubungan baik dengan mantan suaminya, David Herbowo, demi kebahagiaan putri mereka, Claire Herbowo. Hal ini terlihat saat keduanya kompak merayakan ulang tahun kelima Claire.
Shandy menegaskan bahwa komunikasi yang baik dengan mantan suami adalah prioritasnya, terutama dalam hal membesarkan anak bersama.
"Anak itu yang utama. Karena sudah diberikan kepercayaan oleh Tuhan, kita harus bertanggung jawab. Sebagai orang dewasa, kita harus bisa take care," ujar Shandy saat ditemui di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Sabtu (22/2/2025).
Meskipun resmi berpisah sejak 12 Juli 2023, Shandy dan David tetap berkomunikasi dengan baik, khususnya untuk urusan Claire.
"Harus, ya," singkatnya saat ditanya apakah ia dan David masih rutin berkomunikasi.
Salah satu bentuk kekompakan mereka terlihat dari perayaan ulang tahun Claire yang mengusung tema Paris dengan nuansa pink dan hitam. Shandy pun mengapresiasi usaha mantan suaminya dalam mewujudkan keinginan sang putri.
"Wah, saya nggak tahu soal biaya, karena itu bukan urusan saya, tapi urusan bapaknya," katanya sambil tersenyum.
Shandy juga membagikan perkembangan terbaru Claire. Menurutnya, sang putri mulai menunjukkan ketertarikan pada dunia fashion dan makeup.
"Dia suka dress up, makeup, mungkin karena sering lihat saya saat persiapan kerja atau acara. Ya, copy-paste-lah. Sekarang dia sudah tahu mau pakai baju apa," ungkap Shandy.
Namun, ia mengaku belum berpikir untuk mengarahkan Claire ke dunia hiburan. Saat ini, ia ingin putrinya menikmati masa kecilnya dan mencoba berbagai aktivitas.
"Sejauh ini belum ada rencana ke dunia entertainment. Tapi kami memperkenalkan banyak hal, seperti ekskul balet, Mandarin, piano. Pada akhirnya, biar dia sendiri yang memilih dan berproses," pungkasnya.
(ikh/ikh)
Tonton juga video berikut: