Potret Pemakaman Hotma Sitompul di San Diego Hills/Foto: Insertlive
Jakarta, Insertlive -
Jenazah Hotma Sitompul dimakamkan di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat pada hari ini, Sabtu (19/4).
Sebelumnya Hotma meninggal dunia pada Rabu (16/4) sekitar pukul 11.12 WIB pada usia 75 tahun. Ditho Sitompul selaku putra Hotma menjelaskan kronologi meninggalnya sang ayah. Ditho mengungkapkan bahwa kondisi kesehatan Hotma Sitompul sudah menurun karena berbagai penyakit yang dideritanya.
Hingga Oktober 2024, Hotma Sitompul mengalami penurunan kesadaran dan menjalani pengobatan di Penang, Malaysia. Setelah kondisinya membaik, Hotma Sitompul kembali ke Indonesia pada Januari 2025.
Namun, satu minggu setelahnya kondisi Hotma mendadak menurun dan langsung dilarikan ke rumah sakit. Lalu pada Selasa (16/4), kesehatan Hotma Sitompul semakin turun hingga akhirnya meninggal dunia.
Berikut potret proses pemakaman Hotma Sitompul.
1. Jenazah Hotma Sitompul tiba di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat sekitar pukul 10.30 WIB dengan mobil ambulans.
Potret Pemakaman Hotma Sitompul di San Diego Hills/ Foto: Insertlive
2. Pria yang pernah menjadi salah satu pengacara dengan bayaran termahal itu dimakamkan secara militer.
Potret Pemakaman Hotma Sitompul di San Diego Hills/ Foto: Insertlive
3. Hal itu dilakukan sebagai bentuk penghormatan atas jasa-jasanya dalam memberikan bantuan hukum terutama pada masyarakat kurang mampu.
Potret Pemakaman Hotma Sitompul di San Diego Hills/ Foto: Insertlive
4. Para kerabat pun berkumpul sejak Sabtu (19/4) pagi untuk ikut mengantar Hotma ke tempat peristirahatan terakhirnya.
Potret Pemakaman Hotma Sitompul di San Diego Hills/ Foto: Insertlive
5. Suasana duka masih terasa terutama saat peti Hotma di masukkan ke dalam liang lahat.
Potret Pemakaman Hotma Sitompul di San Diego Hills/ Foto: Insertlive
6. Ditho Sitompul, anak Hotma memasukkan tanah sebagai simbolis dari pihak keluarga.
Potret Pemakaman Hotma Sitompul di San Diego Hills/ Foto: Insertlive
(agn/agn)
Tonton juga video berikut: