Reaksi Natasha Rizki Kala Desta Jadi Imam Salat Anak-anaknya

9 hours ago 4

Natasha Rizky dan Desta Reaksi Natasha Rizki Kala Desta Jadi Imam Salat Anak-anaknya (Foto: Instagram@desta80s)

Jakarta, Insertlive -

Natasha Rizki merekam momen manis sang manta suami, Desta, dengan ketiga anak-anaknya.

Momen itu terjadi kala Desta menghabiskan waktu lebaran dengan anak-anaknya, Megumi, Miska, dan Miguel.

Tidak hanya berkumpul, dalam unggahan di Instagram Stories Natasha Rizki, tampak Desta yang menjadi imam salat anaknya.


Namun, Natasha Rizki tidak ikut salat berjamaah karena sudah bukan mukhrim dengan Desta.

Unggahan Natasha RizkiUnggahan Natasha Rizki/ Foto: Dok. Instagram

Natasha Rizki memilih untuk merekam momen manis itu dari belakang. ia juga membubuhkan emoji hati dalam unggahan itu dan menandai akun Desta.

Ibu tiga anak itu sepertinya ikut senang dengan perubahan Desta yang lebih agamis setelah perceraian.

Natasha Rizki sebelumnya sempat bercerita kepada Denny Sumargo bahwa Desta saat ini kerap mengingatkannya agar tidak terlambat menunaikan ibadah.

Selain itu, Desta juga berpesan kepada Natasha Rizki agar menjaga auratnya, meskipun saat bertemu dengan dirinya.


"Kayak misalnya nih aku mau main ke rumah dia, ketemu anak-anak. 'Eh bentar dulu Buy, aku masih pakai celana pendek.' Dia bisa gitu. 'Eh ntar dulu, kamu jangan masuk dulu, soalnya aku masih ke mana-mana auratnya,'" ungkapnya dalam podcast Denny Sumargo.

"Terus misalnya dia datang ke rumah nih. 'Kamu udah pakai jilbab belum?' kayak gitu. Jadi malah menghargai aku banget," tambah Natasha.

Natasha Rizki pun mengaku terharu dengan sikap Desta yang menghargainya seperti wanita syari lainnya.

"Acha tuh senangnya sama dia, dia tuh sekarang kayak benar-benar memperlakukanku seperti ukhti-ukhti banget gitu lo," imbuhnya,

(arm/arm)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |