Siap Melangkah ke Pernikahan, Ivan Kabul Telah Minta Restu Ibunda Evalina Tan / Foto: Ahsan/detikHOT
Jakarta, Insertlive -
Ivan Kabul dan Evelina Tan tampaknya sudah semakin serius dalam menjalani hubungan asmara mereka. Bagaimana tidak, Ivan Kabul bahkan sudah meminta restu kepada orang tua Evelina Tan untuk menikahi putrinya.
Setelah setahun menjalani hubungan asmara, keduanya akhirnya mulai memikirkan soal rencana melangkah ke pelaminan.
"Udah sempat ngobrol-ngobrol sama papanya karena sempat ke Jakarta dan akhirnya aku memutuskan untuk ke Maluku untuk menemui mamanya," ungkap Ivan Kabul dilansir dari detikcom, Rabu (26/2).
Evelina pun mengatakan pertemuan Ivan Kabul dengan orang tuanya berjalan dengan lancar. Bahkan ibundanya sampai bertanya kapan mereka akan menikah.
"Saat di sana mama bilang, 'Ini udah serius? Jadi kapan (nikah)?'," ujar Evelina Tan.
Ivan Kabul pun mengaku telah mempersiapkan segala aspeknya sebelum akhirnya mantap melangkah ke jenjang pernikahan. Keduanya pun berharap rencana baik mereka dapat berjalan dengan lancar.
"Doainlah, kita memang merasa sebenarnya dari kesiapan mental, keyakinan satu sama lain. Itu makin kuat, spiritual dan restu juga udah dapat, secara finansial juga kita nabung bareng-bareng, okelah. Ya, moga-moga, ini saya disertakan. Amiin. Doain, doain, doain," beber Ivan Kabul.
"Doain aja yang terbaik, ya. Terima kasih," timpal Evelina Tan.
Ivan Kabul dan Evalina Tan telah menjalani hubungan asmara sejak setahun yang lalu. Pada perayaan setahun hubungan mereka, Ivan Kabul memberikan hadiah berupa tiket pesawat ke Maluku untuk Evalina sebagai bentuk keseriusannya dengan menemui keluarga dan orang tua sang kekasih.
(kpr/and)
Tonton juga video berikut: