Ussy Sulistiawaty Tak Biasakan Beri Reward untuk Anak Meski Puasa Penuh / Foto: Instagram @ussypratama
Jakarta, Insertlive -
Menyambut Ramadan tahun ini, Ussy Sulistiawaty menyiapkan segala sesuatunya seperti tahun-tahun sebelumnya.
Salah satu hal yang menjadi perhatiannya adalah membimbing anak-anaknya menjalani ibadah puasa.
"Persiapannya biasa saja, nggak ada yang berbeda. Anak-anak juga sudah tahu kapan harus bangun sahur dan berbuka," ujar Ussy.
Meski anak-anaknya menjalani puasa hingga magrib, Ussy mengaku tidak menerapkan sistem hadiah atau reward. Ia ingin mereka berpuasa karena kesadaran atas kewajiban, bukan karena iming-iming hadiah.
"Nggak, aku nggak biasa kasih reward. Aku pengin mereka puasa karena memang sudah waktunya dan itu kewajiban," katanya.
Untuk menu berbuka, Ussy mengungkapkan bahwa anak-anaknya sangat menyukai minuman dingin. Oleh karena itu, ia tidak melarang mereka menikmati es selama bulan Ramadan.
"Mereka pasti minta es. Kalau berbuka puasa, mereka bebas minum es," ucap istri Andhika Pratama itu.
Selain itu, Ussy juga tidak memiliki menu khusus untuk berbuka. Ia lebih memilih makanan yang simpel dan praktis. "Yang penting simpel aja," tambahnya.
Ramadan tahun ini terasa berbeda bagi Ussy karena untuk pertama kalinya ia menjalani ibadah puasa tanpa kehadiran sang ibunda, yang meninggal dunia pada Desember 2024 lalu. Meski demikian, ia berusaha tetap tegar.
"Kuat dong ya," pungkasnya dengan singkat
(ikh/ikh)
Tonton juga video berikut: