Ruben Onsu Bongkar Isi Chat WA dengan Igun soal Belajar Islam (Foto: instagram Ivan Gunawan)
Jakarta, Insertlive -
Ivan Gunawan menjadi sosok yang ikut membimbing Ruben Onsu dalam mempelajari agama Islam.
Usai menjadi seorang mualaf, Ruben Onsu sering menanyai Ivan gunawan tentang agama, salah satunya soal salat sunat.
Hal itu terungkap dari unggahan Rube Onsu di Instagram pribadinya. Ruben Onsu mengunggah tangkapan layar kala berkonsultasi soal salat sunah subuh.
Ruben Onsu mengaku tertidur selepas salat tahajud saat menantikan waktu salat subuh.
Oleh karena terbangun di waktu subuh, Ruben Onsu pun hendak segera menunaikan salat.
Namun, Ivan Gunawan menyarankan Ruben Onsu untuk melakukan salat sunah subuh 2 rakaat terlebih dahulu.
"Sebelum subuh, dua rakaat salat sunat," tulis Ivan Gunawan dalam chat di WhatsApp.
Ruben Onsu yang sepertinya belum paham tentang salat sunah subuh un mengatakan bahwa dirinya hendak melakukan salat subuh dulu, baru melakukan salat sunat.
"Iya kak, tadi habis tahajud eh kebablasan. Ini gue mau subuh dulu," balas Ruben Onsu.
Ivan Gunawan lalu menjelaskan bahwa salat sunat dilakukan setelah bangun tidur dan sebelum salat subuh.
"Justru sebelum subuh, salat sunah dulu dua rakaat. Baru subuh dua rakaat," balas Ivan Gunawan.
Desainer kondang itu kemudian gambar tentang keutamaan menjalankan salat sunat dua rakaat sebelum salat subuh.
"Qobliyah subuh kerjain kalau ada waktunya, daripada lu duduk-duduk. Kerjain jangan bales mulu," beber Ivan Gunawan.
Ruben Onsu kemudian menanggapi bahwa dirinya membalas pesan tersebut karena takut Ivan Gunawan marah.
Selain itu, sebelum salat subuh Ruben Onsu juga menyiapkan siaran langsung.
"Wkwkwk, gue sambil siapin live, kalo nggak dibalas, lu ngomel," balas Ruben Onsu.
(arm/dia)
Tonton juga video berikut: