Konsumsi Yogurt Disebut Bisa Bahayakan Jantung, Begini Penjelasannya

10 hours ago 4

Lembut Membal! Yogurt Telapak Kaki Kucing yang Bikin Rileks Konsumsi Yogurt Disebut Bisa Bahayakan Jantung, Begini Penjelasannya/Foto: Sora News 24

Jakarta, Insertlive -

Menjaga kesehatan jantung merupakan hal yang penting, karena jantung merupakan organ vital yang berfungsi memompa darah ke seluruh tubuh. Kesehatan jantung bisa dilakukan dengan cara berolahraga rutin dan mengonsumsi makanan sehat.

Pola makan sehat untuk menjaga kesehatan jantung bisa dilakukan dengan makanan yang mengandung nutrisi lengkap, seperti serat, protein, hingga omega-3.

Namun, tak semua makanan yang dianggap 'sehat' baik untuk kesehatan jantung. Salah satunya adalah yogurt, yang menurut ahli ternyata bisa membahayakan kesehatan jantung karena kandungan di dalamnya.


Melansir dari detikFood, Minggu (20/4) seorang ahli jantung bersertifikat, Sanjay Bhojrar, MD di California, Amerika Serikat mengungkap dalam sebuah unggahan video bahwa Greeek yogurt dan granola yang sering dikonsumsi sebagai makanan sehat merupakan dua jenis makanan yang ia hindari.

"Apa yang terlihat sehat di label tidak selalu sehat untuk jantung," bunyi keterangan ahli itu pada unggahannya.

Menurut Sanjay, peradangan, lonjakan gula darah, hingga penipisan nutrisi tak selalu diakibatkan oleh konsumsi makanan cepat saji.

Meski Greek yogurt terlihat sehat, ada banyak produk yogurt di pasaran yang mengandung gula tambahan dalam jumlah tinggi. Begitu pula dengan produk granola yang seringkali ditambah dengan gula.

Sanjay kemudian mengungkapkan bahwa kadar gula tambahan yang tinggi ini dapat merusak kesehatan jantung dalam jangka panjang, karena dapat mengakibatkan lonjakan gula darah hingga menyebabkan peradangan, peningkatan tekanan darah, serat kolesterol.


Oleh karena itu, disarankan untuk memeriksa label produk, khususnya pada bagian gula tambahan dan pemanis. Ada baiknya konsumen memilih produk yogurt dan granola tanpa gula tambahan.

Sanjay lalu menyarankan konsumen untuk menambahkan buah-buahan sebagai pemanis alami yang menyegarkan untuk disandingkan dengan yogurt. Beberapa jenis buah seperti pisang dan beri bahkan memiliki kandungan vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh.

Itulah penjelasan mengapa yogurt memiliki potensi untuk membahayakan kesehatan jantung. Ada baiknya bagi konsumen untuk mengecek label makanan 'sehat' yang hendak dibeli untuk menghindari gula tambahan tersembunyi.

(asw)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |