Sah! Ini Mahar Pernikahan Ochi Rosdiana dengan Luthfi Arif (Foto: instagram.com)
Jakarta, Insertlive -
Ochi Rosdiana resmi menikah dengan Luthfi Arif pada Minggu (2/2). Prosesi akad nikah berlangsung di Grand Tower Slipi, Jakarta Barat. Resepsi digelar pada malam harinya di gedung yang sama.
Pernikahan Ochi Rosdiana terungkap dari unggahan para sahabat yang datang sebagai tamu undangan. Terlihat Ochi Rosdiana dan Luthfi memakai busana pernikahan trradisional Minang, yakni Koto Gadang, berwarna silver.
Luthfi Arif meminang mantan personel JKT48 itu dengan mahar berupa logam mulia senilai 22,25 gram. Mahar pernikahan Ochi terungkap dari unggahan Audi Marissa yang mengabadikan momen akad nikah.
"Ananda Luthfi Arif Adianto bin Santoso Yanmulyono. Saya nikahkan dan kawinkan kepada engkau kakak kandung saya yang bernama Rosdiana dengan maskawinnya, logam mulia 22,25 gram dibayar tunai," ucap Raihan Ranggana, adik Ochi Rosdiana, yang menjadi wali nikah.
"Saya terima nikah dan kawinnya, Rosdiana binti Udin Pangelit dengan maskawin tersebut dibayar tunai," ucap Luthfi Arif dalam satu tarikan napas.
Usai sah menjadi pasangan suami istri, Ochi Rosdiana dan Luthfi Arif saling memasangkan cincin yang menjadi simbol cinta mereka. Mereka tak bisa menyembunyikan raut bahagia kala duduk bersanding di pelaminan.
Sebelum menikah, Ochi membagikan momen saat dilamar oleh Luthfi pada 19 Januari 2025 lalu. Menjelang pernikahannya, Ochi menggelar acara pengajian dan siraman pada Jumat (31/1).
(KHS/KHS)
Tonton juga video berikut: