Bertabur Bintang, Fim Omniscient Readers Viewpoint Banjir Kritik

2 months ago 18

Webnovel/Webtoon Omniscient Reader's Viewpoint. Ini Alasan Fim Omniscient Reader's Viewpoint Dihujani Kritik Meski Bertabur Bintang/Foto: dok. Istimewa

Jakarta, Insertlive -

Film adaptasi webtoon dan novel berjudul sama, Omniscient Reader's Viewpoint telah merilis trailer mereka, dan disebut akan segera tayang tahun ini. Penggemar Lee Min Ho, Jisoo BLACKPINK hingga Ahn Hyeo Seop tak sabar melihat aksi mereka dalam film ini.

Meski bertabur bintang, film dengan genre aksi ini rupanya mendapatkan kritik keras dari para pembaca versi novel dan webtoon Omniscient Reader's Viewpoint karena dinilai tak sesuai ekspektasi.

Padahal, film adaptasi ini telah menggaet sejumlah nama besar di industri perfilman Korea Selatan, antara lain Lee Min Ho, Ahn Hyo Seop, Jisoo BLACKPINK, Nana eks After School, Chae Soo Bin, hingga Shin Seung Ho.


Penggemar webtoon Omniscient Reader's Viewpoint sebelumnya memang tak menaruh ekspektasi tinggi untuk versi live action dari webtoon dan novel tersebut sejak pemeran karakter utama cerita itu, yakni Kim Dok Ja dan Yoo Joong Hyuk diumumkan.

Namun penggemar dibuat semakin kecewa usai trailer film ini resmi dirilis beberapa waktu lalu. Beberapa menyoroti perbedaan signifikan antara versi live action dan webtoon Omniscient Reader's Viewpoint.

Omniscient Reader's Viewpoint diadaptasi dari webtoon karya penulis Shin Shong yang dirilis pada tahun 2018 lalu. Webtoon ini langsung populer dengan tema cerita perjuangan sekelompok orang usai dunia hancur akibat serangan monster.

Film ini mengangkat kisah soal seorang pekerja kantoran bernama Kim Dok Ja (Ahn Hyo Seop) yang membaca novel bertajuk Three Ways to Survive in A Ruined World, di mana ia merupakan orang terakhir yang membaca novel itu hingga tamat.

Namun mendadak, dunia berubah menjadi persis dengan isi dari novel tersebut, di mana banyak monster bermunculan yang menghancurkan kota Seoul. Kim Dok Ja bahkan bertemu dengan pemeran utama dalam novel itu di dunia nyata, yakni Yoo Joong Hyuk (Lee Min Ho) dan bersama dengan karakter lainnya berupaya bertahan hidup di dunia baru itu.


Pembaca webtoon dan novel Omniscient Reader's Viewpoint menyoroti penggunaan senjata yang sangat berbeda antara webtoon dan film, di mana di film para karakter menggunakan senjata api, sementara di versi webtoon dan novel jalan cerita kental dengan penggunaan pedang sebagai senjata.

Beberapa kemudian menyebut bahwa bahwa adaptasi film novel dan webtoon tersebut telah melenceng sangat jauh dari cerita aslinya, membuat banyak penggemar menyerukan boikot terhadap film tersebut.

(Arundati Swastika/fik)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |