batampos– Sejumlah relawan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bintan, Roby Kurniawan dan Deby Maryanti mulai bergerak dan menyambangi rumah-rumah warga.
Para relawan mengenalkan program-program pasangan nomor urut satu, Roby-Deby yang maju dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) Bintan 2024.
Tidak hanya mengenalkan paslon Roby – Deby, relawan membagikan kaos dan kalender bergambar Roby – Deby.
Seorang relawan, Isna menyampaikan, dirinya mendatangi rumah-rumah warga untuk mengenalkan paslon Roby – Deby.
“Sampai hari ini kita masih tetap semangat bertemu dengan masyarakat dan Kita juga membagikan kaos dan kalender. Alhamdulillah respon baik dari masyarakat baik,” katanya.
Sementara Liaison Officer (LO) paslon Roby-Deby, Salahuddin Syah menyampaikan, kegiatan menyambangi rumah-rumah masyarakat dilakukan setiap hari oleh relawan untuk mengenalkan lebih dekat paslon Roby – Deby dengan warga
“Setiap hari, para relawan melakukan door to door dilapangan menyambangi rumah-rumah warga tentu bertujuan untuk menyapa dan sekaligus mengenalkan program paslon Roby-Deby yang maju di Pilkada Bintan,” katanya.
Menurutnya, Kegiatan door to door ini adalah bagian dari pelaksanaan kampanye paslon Roby dan Deby, bahkan kegiatan seperti ini memiliki daya tarik tersendiri di mata masyarakat, Buktinya kegiatan door to door yang dilakukan relawan Roby dan Deby mendapat sambutan hangat dan luar biasa dari warga.
Saya mendengar warga sangat senang dengan kedatangan relawan, selain mengenalkan Visi –Misi dan program paslon, ada juga beberapa masyarakat yang menyampaikan masukan, saran dan gagasan tentunya untuk bintan lebih maju, baik dan sejahtera
“Alhamdulillah warga antusias terhadap paslon Roby – Deby,” ujarnya.
Dia mengatakan, relawan akan terus bergerak untuk menyambangi rumah-rumah warga sampai akhir masa kampanye. (*)
Reporter: Slamet